Apa Itu Skin Undertone dan Apa Fungsinya?

Apakah undertone sama saja dengan skintone? Beda lho, guys. Skintone adalah warna kulit kita yang bisa bervariasi dari very fair hingga very deep, sedangkan undertone adalah warna yang ada di balik warna kulit kita. Warna kulit kita mungkin bisa mengalami perubahan tergantung musim dan cuaca, tapi undertone kita tak pernah berubah.

Apa Gunanya Mengetahui Undertone?

Undertone bisa membantu kamu untuk lebih mudah mencari foundation shade dan lipstick yang cocok untuk kamu pakai. Untuk tampil maksimal, kamu tidak bisa sembarangan memilih warna yang sedang viral atau digunakan oleh selebriti saja, kamu pun harus mencocokkannya dengan undertone yang kamu miliki.

 

Apa Saja Macam-Macam Undertone?

Undertone terdiri dari tiga kategori: warm, cool, dan neutral.

Warm undertone terdiri dari warna pecah, emas, hingga kuning. Cool undertone terdiri dari warna pink hingga kebiru-biruan. Dan kalau kamu memiliki neutral undertone, artinya undertone-mu memiliki warna yang hamper sama dengan warna kulitmu.

Undertone tidak bisa langsung dikaitkan dengan warna kulit. Ada orang dengan warna kulit deep yang memiliki cool undertone dan ada orang berkulit fair yang memiliki warm undertone. Jadi jangan langsung mengasumsikan undertone dengan warna kulit tertentu ya, guys!

 

Bagaimana Cara Mengetahui Undertone?

  1. Cek urat nadimu

Warna urat nadi bisa menunjukkan warna undertone yang kamu miliki. Kalau warna urat nadimu kehijauan, maka kamu punya warm undertone. Kalau warna urat nadimu kebiru-kebiruan atau keungu-unguan, maka kamu punya cool undertone. Sedangkan kalau warna urat nadimu tampak tidak berwarna atau seperti menyatu dengan kulit, maka kamu punya neutral undertone.

  1. Cocokkan dengan warna perhiasan

Mungkin selama ini aku belum terlalu memperhatikan warna perhiasaan yang lebih cocok untukmu, padahal kecocokan tersebut bisa menandakan apa undertone yang kamu miliki. Kalau kamu terlihat lebih cocok dengan perhiasan berwarna emas, kemungkinan kamu memiliki warm undertone. Kalau kamu terlihat lebih cocok dengan perhiasan berwarna perak, kemungkinan kamu memiliki cool undertone. Sedangkan neutral undertone akan cocok dengan kedua warna perhiasan tersebut.